Tangerang – Pengelola Kawasan Destinasi Wisata Penebaran Ikan Terkendali Ocean Pacific (Barkanli OP) di Desa Suradita, Kec. Cisauk, Kab. Tangerang, Banten – Indonesia, bersama warga setempat satu ke-RW-an dan blok lain di sekitarnya, menyelenggarakan lomba memancing di selokan Barkanli OP yang penuh Ikan Lele. Perhelatan Lomba Memancing ini telah terlaksana pada Hari Sabtu, 10 Mei 2025 di Kawasan Barkanli OP.

Panitia menyediakan 100 Joran pancing, dan empan pancingan ikan untuk peserta lomba memancing. Lomba ini diikuti oleh beragam latar belakang peserta, yaitu: Anak anak, Remaja, Pemuda, Dewasa, dan beberapa Lansia juga ikut, tentu saja ibu-ibu tidak ketinggalan juga menjadi peserta lomba memancing di Barkanli OP.

Beberapa tokoh masyarakat hadir, misalnya: Ketua RW Blok OP Bpk. Usman, 4 Ketua RT setempat yaitu Pak Dadang, Pak Lani, Pak Nur, dan Pak Bambang. Dari Blok Perumnas Suradita juga ikut hadir Ketua RT-nya yaitu Bpk. Sutarno beserta beberapa warganya ikut serta menjadi Peserta lomba. Tokoh muda dan Kasepuhan Barkanli OP juga ikut hadir.

Pada ajang lomba ini juga diramaikan oleh : Penyanyi Profesional dari Blok OP. Penjaja makanan & minuman, serta suporter dari masing masing peserta.

Tepat Jam 12.00 waktu setempat, Lomba Memancing dinyatakan selesai, dan perolehan Ikan Lele peserta mulai dihitung satu persatu pada setiap wadah Ikan Lele.

Setelah semua perolehan peserta dihitung, kemudian diumumkan beragam juaranya, untuk tingkat: Kategori Utama, Ibu ibu, dan Anak anak. Untuk Kategori Utama: Juara 1 dapat hadiah uang Rp. 1.000.000, Juara 2 dapat hadiah Rp. 500.000, Juara 3 dapat Rp. 250.000. Untuk Kategori Ibu ibu: Juara 1 dapat hadiah Koper Presiden, Juara 2 dapat Peralatan Dapur.  Sedangkan Kategori Anak anak: Juara 1 dapat hadiah Tas plus buku, untuk Juara 2 dapat Tas.

Pada kesempatan tersebut, Ketua RW Blok OP Bpk. Usman menambahkan hadiah Rp. 50.000 pada masing masing Juara Utama, dan Kategori Ibu ibu, serta ada donasi  Hadiah Harapan bagi Kategori Utama masing masing juga Rp. 50.000 untuk 4 Orang,  dan satu orang untuk Kategori Anak-anak.

Adapun Nama nama Juaranya adalah sebagai berikut:
Kategori Utama:

Juara 1: Alan, Lapak Nomor 100
Juara 2: Sulis, Lapak Nomor 84
Juara 3: Bambang, Lapak Nomor 97
Juara Harapan: Yudi, Supar, Epry, Langlang

Kategori Ibu ibu:

Juara 1: Ibu Een, Lapak Nomor 88
Juara 2: Mama Abi, Lapak Nomor 4
Juara 3: Mama Jesi, Lapak Nomor 2

Kategori Anak anak
Juara 1: Vio, Lapak Nomor 79
Juara 2: Saba, Lapak Nomor 75
Juara Harapan: Rangga

Dalam santai ketika giat Lomba Memancing di Barkanli OP, Ketua RW Blok OP Bpk. Usman menyampaikan kesan menarik antara lain bahwa melihat banyaknya Warga Blok OP dan masyarakat yang lain hadir, ikut sebagai Peserta Lomba Memancing maupun sebagai supporter. Mereka menunjukkan semangat kebersamaan luar biasa. Hal ini diharapkan akan menambah keakraban, dan silaturahmi diantara sesama warga OP, dan masyarakat pada umumnya. Terimakasih pada seluruh warga yang hadir, yang ikut serta pada kegiatan Lomba memancing, dan panitia bersama warga.

Demikian juga tokoh Muda Blok OP, yakni Bang Eksan menyatakan kegembiraannya, bahwa Barkanli OP telah menjadi tujuan kawasan kemeriahan, dan kegembiraan bersama sesama warga. (Liputan mbludus – KA)

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *